Arsip

mod_rewrite dan Keharusan Menggunakan ‘RewriteBase’

Dear pelanggan indoglobal.com,

Salah satu masalah yang ingin kami selesaikan pada sistem baru adalah keharusan untuk menggunakan perintah ‘RewriteBase /’ setiap kali menggunakan mod_rewrite melalui .htaccess. Masalah ini tidak ditemui pada sistem lama, sehingga setiap file .htaccess yang menggunakan mod_rewrite harus dimodifikasi saat migrasi ke sistem baru.

Selain itu ada beberapa script/CMS yang karena masalah ini harus dilakukan langkah tambahan saat instalasi.

Hari ini dengan senang hati kami umumkan bahwa kami telah berhasil menghilangkan keharusan ini. Sama seperti pada sistem lama, di sistem baru kini tidak perlu lagi menggunakan perintah ‘RewriteBase /’ setiap kali menggunakan mod_rewrite. Sedangkan .htaccess yang sudah terlanjur ditambahkan ‘RewriteBase /’ akan tetap berfungsi dengan baik tanpa perlu dimodifikasi.

Jika anda menemui masalah kompatibilitas yang terjadi setelah perubahan ini, mohon untuk segera menghubungi kami.