Memperbaiki Masalah Encoding TNEF atau Attachment winmail.dat Pada Microsoft Outlook

Jika anda menggunakan Microsoft Outlook, pernahkah anda menjumpai attachment yang anda kirim tidak dapat dibuka penerima? Atau barangkali anda juga pernah menerima email dari pengguna Microsoft Outlook yang attachment-nya tak dapat dibuka?

Pada kasus semacam itu masalahnya ada di sisi Microsoft Outlook yang mengirim email dalam format TNEF. TNEF adalah format yang bukan standar email Internet, sehingga mayoritas penerima email tidak akan dapat membaca format tersebut. Berikut adalah cara-cara yang dapat dilakukan agar Microsoft Outlook mengirim email dalam format standar.

Microsoft Outlook memiliki tiga tempat dimana format pengiriman email bisa diset:

  • Konfigurasi global
  • Konfigurasi per penerima email
  • Konfigurasi per pengiriman email

Berikut adalah langkah-langkah cara untuk menonaktifkan TNEF pada Microsoft Outlook 2010.

Untuk menonaktifkan TNEF secara global:

Untuk menonaktifkan TNEF per penerima email:

Untuk menonaktifkan TNEF saat email dibuat:

Jika TNEF dimatikan, maka email anda beserta attachment-nya akan dapat dibuka dengan baik oleh penerima email, apapun perangkat atau aplikasi yang digunakan.

Untuk informasi lebih lanjut, silakan baca panduan kami untuk topik Masalah Encoding TNEF dan Attachment winmail.dat.